Dekorasi Rumah Klasik Modern

Jika Sobat juga berniat untuk menjual rumah Sobat dalam waktu dekat ini, tak ada salahnya Sobat melalukan renovasi pada beberapa bagian rumah. Tak perlu melakukan renovasi besar yang akan menghabiskan budget yang cukup besar pula karena toh nantinya rumah tersebut tak akan lama lagi segera Sobat tinggalkan. Cukup lakukan sedikit penataan pada bagian luar rumah. tampilan depan rumah yang cantik akan mudah menarik calon pembeli, sehingga rumah akan cepat laku terjual ketika calon pembeli mensurvei kondisi rumah Sobat sebelum melakukan pembelian.

Untuk membantu Sobat dalam mewujudkan tampilan rumah klasik modern yang fresh nan cantik dari luar, berikut ini ada 5 poin penting yang perlu Sobat perhatikan.

1. Cat ulang bagian luar rumah dengan warna-warna yang hangat dan cantik

Proyek Jendela UPVC

Mengecat ulang rumah yang lama dengan cat yang baru dapat berpengaruh sangat signifikan untuk memperbaiki tampilan luar rumah agar tampak menarik. Warna-warni dari cat ini dapat mempengaruhi mood pembelinya, sehingga pilihlah warna-warna cat dengan warna palet dan tone yang lembut. Warna cat ini juga terkadang melambangkan kepribadian pemilik rumah, maka dari itu ciptakan tampilan warna cat luar rumah yang hangat dan bersahaja. Warna palet merupakan warna yang paling banyak dipilih karena warna tersebut dapat memberi kesan lembut serta menarik untuk dilihat.

2. Perhatikan bagian Pagar depan rumah

Pagar Besi Tempa (1)

Setelah Sobat selesai mengecat ulang seluruh bagian muka rumah Sobat, beralihlah dengan memperhatikan bagian pagar rumah klasik depan. Buatlah pagar dan pintu gerbang depan ini supaya dapat menarik perhatian calon pembeli. Bila perlu, Sobat harus menonjolkan karakter dari pintu itu sendiri dengan cara mengecatnya dengan warna-warna gelap. Warna gelap ini dapat menonjolkan kesan elegan dan kokoh pada pintu. Warna-warna sepeti coklat tua atau biru tua bisa Sobat pilih.

Namun, sebelum mengecat pagar depan tersebut, ada baiknya Sobat membersihkan pintu tersebut dari kotoran atau stiker/tempelan yang dilekatkan pada permukaan pintu gerbang.

3. Cek kondisi pintu garasi

Selain pintu rumah, salah satu bagian yang sangat menonjol dari bagian muka rumah adalah pintu garasi. Untuk itu, Sobat perlu melihat kondisi pintu garasi ini, apakah masih layak atau tidak. Bila memang masih baik, maka Sobat bisa membersihkan permukaannya saja dengan harapan pintu garasi ini akan lebih mengkilap. Namun, bila pintu garasi ini sudah aus, jangan sungkan-sungkan untuk memasang pintu garasi yang baru. Hal ini demi menunjang tampilan depan rumah Sobat agar tampak cantik secara sempurna.

4. Tambahkan pencahayaan pada luar rumah

Di luar rumah terkadang pencahayaan yang ada cenderung pencahayaan yang sederhana dengan mengandalkan lampu utama. Beralihlah dengan memasang lampu shading yang ditempel/dipasang di dinding luar rumah. lampu shading dengan cahaya yang agak temaram dapat menciptakan suasana yang hangat dan bersahaja pada rumah, terutama pada malam hari. Sehingga, calon pembeli akan terkesima saat melihatnya.

5. Pasang kode/nomor rumah Sobat

Kode atau nomor rumah ini merupakan salah satu elemen penting pada rumah. Kode atau nomor ini merupakan identitas pada rumah, sehingga keberadaanya sangat penting dalam mengidentifikasi rumah tersebut. Namun, setelah beberapa tahun tak terurus, papan nomor rumah ini terkadang sudah lapuk atau bahkan hilang. Untuk itu, Sobat perlu membuat papan nomor rumah yang baru. Identitas nomor rumah yang jelas terpampang dan mudah dilihat ini akan memudahkan calon pembeli untuk mencari lokasi rumah Sobat ketika melakukan survei lokasi rumah. Agar lebih mudah dilihat dari luar, maka sebaiknya letakkan nomor rumah dekat dengan pagar.

sumber: https://media.rooang.com/

Scroll to Top