Area halaman rumah atau taman tentu akan semakin nyaman, jika ada satu tempat atau bangku untuk digunakan duduk dan bersantai menikmati sejuknya tama rumah. Karena ada banyak model bangku untuk taman, nih Rooang ada beberapa inspirasi model bangku untuk taman rumah yang nyaman. Model bangku taman seperti apa yang nyaman digunakan dalam sebuah taman? Simak deh, penjelasannya di bawah ini!
Inspirasi model bangku taman dengan nuansa playful
Konsep taman rumah yang playful tentu akan sangat menyenangkan bagi para Sobat Rooang yang sudah memiliki buah hati. Sehingga inspirasi model bangku gantung yang mirip ayunan seperti di bawah ini, pasti akan menyenangkan!
Kursi Ayun untuk bersantai
Dengan model kursi gantung berkonsep ayunan akan membuat aktivitas santai Sobat Rooang jadi lebih nyaman dan menyenangkan. Apalagi jika di dalam kursi ayunan ini ditambahkan cushion empuk, supaya bisa menambah rasa nyaman ketika sedang duduk-duduk di dalam kursi gantung.
Santai menggunakan kursi malas
Kursi malas adalah sebutan untuk model desain kursi yang memiliki sandaran punggung yang landai ke belakang. Sehingga sangat cocok digunakan untuk bersantai dan bermalas-malasan di dalam taman.
Apalagi jika bersantai di kursi malas ini sambil ditemani segelas jus jeruk segar, di bawah payung seperti inspirasi di atas, maka bahagia banget kan rasanya!?
Kursi Taman Besi Tempa Antik
Yang terakhir adalah kursi taman besi tempa antik akan memberi kesan vintage pada taman kamu, sebab area taman adalah area bersantai. Dengan kesan vintage atau tempo dulu maka akan mengingatkan kita akan memori jama dahulu, setelah kita sibuk dengan aktivitas kerja dan keseharian kadang kita lupa akan hal-hal yang sudah kita lewati dahulu.
Jika anda tertarik dengan kursi taman besi tempa antik ini, kami merekomendasikan tempat menjual kursi taman ini dan spesialis besi tempa yaitu Wangsa Design. Jika anda ingin lihat model kursi lainnya bisa kunjungi websitenya : kursi taman besi tempa