Kusen Pintu UPVC (18)

Pintu Swing Aluminium

Apa itu pintu swing? Pintu swing merupakan salah satu jenis pintu yang sekarang sudah banyak digunakan.

Biasanya pintu ini menggunakan engsel kupu-kupu yang direkomendasikan untuk digunakan sebagai pintu bagi kamu yang memiliki rumah minimalis.

Selain itu, dengan bahan aluminium membuat pintu swing semakin tahan lama sehingga sangat cocok untuk pemakaian bertahun-tahun.

Sekarang masyarakat memang sudah mulai beralih ke pintu aluminium dibandingkan menggunakan pintu swing berbahan kayu.

Mengapa? Karena pintu swing aluminium bisa dikatakan harganya lebih terjangkau dibandingkan yang berbahan kayu. Meskipun begitu, dari segi ketahanan, pintu yang satu ini memiliki tingkat ketahanan yang baik.

Banyak restoran, rumah, ruko, mall, minimarket, hotel, maupun tempat-tempat lainnya yang sudah menggunakan pintu berbahan aluminium.

Selain itu, pintu ini juga terkadang dikombinasikan dengan kaca es, kaca polos, kaca tempered, dan beberapa jenis kaca yang lainnya.

Perpaduan inilah yang membuat pintu swing semakin terlihat lebih menarik dan tidak heran jika banyak orang yang tertarik untuk memasang pintu ini di rumah mereka.

Pemakaian Pintu Swing pada Rumah / Bangunan

Perlu kamu tahu bahwa untuk pemakaian pintu swing sebenarnya tidak jauh berbeda dengan pintu yang lainnya, seperti menggunakan kusen pintu.

Namun memang untuk jenis pintu swing ada yang single dan ada juga yang double. Selain itu, aksesoris yang digunakan biasanya berupa door closer yang digunakan sebagai penutup secara otomatis.

Kamu akan sering menemukan pintu swing dipakai pada rumah-rumah yang bergaya minimalis.

Selain itu, tempat-tempat lainnya seperti hotel, ruko, restoran, pabrik, mall, dan lain sebagainya juga sudah mulai menggunakan pintu swing, terutama yang berbahan aluminium.

Salah satu alasan mengapa orang-orang lebih memilih menggunakan pintu swing aluminium adalah karena pintu ini lebih mudah dalam hal perawatan.

Jadi, kamu tidak perlu sering-sering menghabiskan waktumu hanya untuk merawat pintu ini. Namun memang kamu harus tetap menjaga kebersihannya agar supaya pintumu akan tetap enak dilihat.

Ukuran Pintu Swing Aluminium dan Model Bukaan

Pintu Swing mempunyai beberapa jenis bukaan yang masing-masing menyesuaikan dengan kondisi lebar tembok dan posisi di lokasi. Kami akan memberikan penjelasan detail mengenai arah bukaan dan jumlah daun pada pintu side hung ini. Berikut penjelasannya…

1. Ukuran Pintu Swing Aluminium 1 ( satu ) Daun

Ukuran Pintu Swing Aluminium (2)

Jenis pintu swing aluminium yang pertama adalah pintu swing 1 daun, pintu swing aluminium 1 daun dipakai untuk akses keluar masuk ruangan seperti ruang rapat, ruang kantor dan beberapa ruangan yang menggunakan pintu kaca.

Untuk ukurannya sebenarnya tergantung permintaan karena customize, sesuai gambar diatas ukuran yang kami rekomendasikan untuk lebarnya 600 – 1200 mm dan untuk tingginya 2000 – 3500 mm.

Karena pintu swing membutuhkan ruang ketika pintu dibuka, pastikan tidak terhalang oleh benda / tembok agar pintu dapat dibuka maksimal.

Jika ruangan tidak terlalu besar Anda dapat menggunakan pintu geser aluminium sebagai pilihan lain.

2. Ukuran Pintu Aluminium Double / Dua Daun Aluminium

Ukuran Pintu Swing Aluminium (3)
Ukuran Pintu Swing Aluminium (3)

Sebenarnya jenis pintu kaca aluminium yang satu ini bisa berupa single atau double. Kedua jenis pintu ini memang menjadi salah satu yang banyak digunakan, terutama untuk orang-orang yang memiliki rumah minimalis. Kamu hanya perlu menyesuaikannya dengan kebutuhanmu, apakah mau menggunakan pintu aluminium double atau yang single.

Ukuran Pintu swing aluminium dua daun ini customize ( mengikuti permintaan owner ) , tapi jika anda bertanya ukuran berapa.? maka jawabannya sesuai gambar diatas ukuran yang kami rekomendasikan untuk lebarnya 1200 – 2400 mm dan untuk tingginya 2000 – 3500 mm.

Adapun mengenai spesifikasi atau ciri-ciri dari pintu ini akan kami jelaskan seperti di bawah ini:

Pintu Double aluminium swing yang menggunakan engsel kupu-kupu dimana kamu hanya bisa membukanya dengan cara menariknya atau hanya perlu mendorong untuk kedua daun pintunya.

Kusen Pintu UPVC (18)

3. Pintu Swing + Partisi Kaca Mati

Desain pintu swing yang ketiga adalah pintu swing aluminium yang dikombinasikan dengan Jendela Aluminium Kaca Mati. Model yang satu ini dipakai untuk partisi ruangan dan juga partisi kaca perkantoran.

4. Ukuran Pintu Swing Aluminium Kawat Nyamuk

Ukuran Pintu Swing Aluminium (1)

Selain menggunakan kaca, Anda juga bisa menggunakan kawat nyamuk baja sebagai penganti kaca. Pintu kawat nyamuk ini bisa dipasang di depan pintu utama, pintu kayu atau pintu kaca.

Jenis kawat nyamuk yang dipakai adalah kawat nyamuk baja yang tebal, anti karat, anti gigitan tikus sangat kuat dan bisa sekaligus anti maling.

Berikut ini contoh foto dan cara pemasangan pintu kawat nyamuk :

Pintu Kawat Nyamuk
Pintu Kawat Nyamuk

Selain model pintu swing kawat nyamuk ada juga model pintu geser kawat nyamuk yang praktis dan hemat ruanga. Info selengkapnya mengenai pintu sliding kawat nyamuk dapat dicek pada halaman pintu sliding kawat nyamuk.

Pilihan Warna Pintu Aluminium

Warna Jendela Aluminium

Windownesia menyediakan beberapa pilihan warnanya yang ready, jika anda ingin custom / sesuai permintaan juga bisa hanya membutuhkan waktu sedikit lebih lama. Berikut pilihan warna yang ready :

  1. Pintu Aluminium Putih
  2. Pintu Aluminium Coklat
  3. Pintu Aluminium Grey / Abu-abu
  4. Pintu Aluminium Hitam
  5. Pintu Aluminium Urat kayu

Keunggulan Pintu Kaca Aluminium

Setelah kamu mengetahui tentang apa itu pintu kaca aluminium dan seperti apa pemakaian serta modelnya, informasi lain yang juga tidak boleh kamu lewatkan adalah tentang apa saja yang menjadi kelebihan dari jenis pintu yang satu ini. Memang setiap pintu memiliki keunggulannya masing-masing, begitu juga dengan pintu swing aluminium.

Berikut ini beberapa keunggulan pintu kaca aluminium yang harus kamu ketahui:

  • Pintu swing aluminium merupakan pintu yang fleksibel
  • Pintu ini merupakan pintu pilihan terbaik untuk desain rumah minimalis
  • Terbuat dari bahan aluminium membuat pintu swing tersebut mampu tahan lama terhadap semua kondisi. Jadi, kamu bisa menggunakannya selama bertahun-tahun.
  • Pintu swing aluminium juga merupakan pintu yang tidak perlu terlalu memerlukan perawatan yang rumit.
  • Kelebihan lainnya adalah harganya yang terjangkau sehingga tidak akan menyiksa kantongmu.
  • Meredam Suara : pintu side hung aluminium adalah jenis pintu kedap suara terbaik, apalagi jika anda menggunakan kaca double glass.
  • Menghemat energi Jika menggunakan pintu side hung dan di dalam ruangan menggunakan AC. Anda tidak perlu menyetelnya terlalu dingin karena pintu geser ini menjaga suhu di dalam ruangan tidak bocor keluar sehingga ruangan tetap dingin.
  • Aksesoris Berkualitas yang banyak jadi masalah pada pintu side hung di pasaran adalah aksesoris seperti engsel, pengunciannya dan lain lain. Kami memakai aksesoris yang berkualitas dan sudah teruji. Kami juga memberikan garansi produk untuk aksesoris dan profil.
  • Bergaransi kami memberikan garansi profil selama 10 tahun dan garansi aksesoris selama 1 tahun.
  • Pelayanan after sales Jika Anda membeli produk di kami dan suatu hari nanti ada masalah dengan produk yang Anda beli. Makan Anda cukup menelpon customer service kami. Dan kami akan dapat membantu menyelesaikan masalah Anda.

Jenis Kaca

Pabrik kaca memproduksi banyak jenis kaca, dibawah ini adalah contoh ilustrasi kaca yang umum dipakai oleh konsumen kami.

  1. Kaca Clear / Kaca Bening : Jenis kaca yang paling umum dan banyak dipakai
  2. Kaca Es : Banyak digunakan untuk jendela / pintu kamar mandi
  3. Kaca Raindown : Bisa digunakan untuk pintu kamar mandi atau kaca dekorasi ruangan
  4. Kaca Ryben Hitam : Kaca ini bisa anda pakai jika tidak ingin cahaya masuk ke dalam ruangan terlalu banyak. Agar ruangan tidak terlalu panas dan ketika siang hari orang tidak bisa melihat ke dalam ruangan
  5. Kaca Ryben Biru : Jenis kaca ini banyak dipakai untuk gedung seperti kaca stopsol
  6. Kaca Ryben Hijau : Jenis kaca warna ini juga banyak dipakai untuk perkantoran / gedung-gedung.

Untuk informasih lebih lengkap mengenai jenis kaca bisa anda baca di jenis Kaca dan karakteristiknya.

Gallery Produk

Berikut adalah beberapa foto yang telah selesai kami kerjakan.
Pintu Jendela UPVC Hitam (4)
Pintu Utama Panel UPVC
Pintu Utama

Dapatkan Penawaran Harga TERBAIK..!!!

Windownesia adalah sebuah merk Jendela AluminiumPintu Geser AluminiumPintu Lipat aluminiumJendela UPVC, dan Kusen UPVC BERKUALITAS, Bahan Import dengan harga terjangkau.

Scroll to Top