Mencari inspirasi jendela untuk mempercantik tampilan rumah? Jendela merupakan bagian yang bukan hanya sekadar tempat sirkulasi udara. Pemasangan jendela juga bertujuan menjadikan rumah memiliki tampilan yang lebih menarik.
Sebenarnya memilih jendela tidaklah sulit. Namun memilih jendela yang pas untuk konsep atau desain rumah tentu memerlukan beberapa pertimbangan. Tentu kamu ingin jendela yang kamu pasang nanti bisa membuat rumah tampak lebih cantik.
Inspirasi Jendela untuk Mempercantik Rumah
Lalu apa saja model jendela untuk membuat tampilan rumah lebih cantik? Berikut ini beberapa pilihannya:
1. Stationary Window
Jendela yang memiliki desain stationary window bisa menjadi pilihan. Model jendela yang satu ini lebih berfokus untuk rumah bergaya minimalis. Namun perlu diingat bahwa jendela tersebut tidak bisa dibuka.
Namun pemasangan stationary window tetap bisa membuat rumah lebih keren karena memiliki desain sederhana yang berpadu dengan gaya kontemporer. Karena jendela ini tidak bisa kamu buka, pastikan ruangan tetap memiliki tempat untuk saluran atau sirkulasi udara dan cahaya.
2. Jendela Geser
Jika kamu mengusung rumah dengan konsep modern, maka kami menyarankan untuk memasang jendela geser. Jendela tersebut juga cocok kamu gunakan untuk rumah dengan gaya minimalis karena tidak memerlukan banyak tempat.
Apalagi ukurannya yang besar dan ketika kau membukanya, udara dan cahaya dari luar bisa masuk secara lebih optimal.
3. Jendela Putar / Jendela Pivot
Inspirasi jendela untuk mempercantik tampilan rumah adalah jendela putar. Jendela yang bisa kamu jadikan sebagai alternatif untuk jendela kamar depan. Sesuai namanya, untuk membuka jendela tersebut adalah dengan memutarnya.
Ini membuatnya terlihat lebih simpel dan berbeda. Jendela putar cocok untuk berbagai desain rumah yang saat ini sedang tren.
4. Picture Window
Sekilas hampir sama dengan stationary window di mana pada picture window ini kamu juga tidak bisa membukanya. Namun dari segi ukuran picture window memang lebih luas. Kamu dapat memasangnya untuk memberikan kesan tampilan rumah yang lebih luas.
Apalagi jika kamu membangun rumah di daerah yang memiliki pemandangan menarik. Memasang jendela ini membuatmu lebih leluasa melihat suasana di luar. Akan tetapi, model picture window lebih cocok kamu pasang di lantai dua.
Dengan begitu aktivitas yang kamu lakukan tidak sampai terlihat orang-orang di luar. Ini juga berguna untuk menjaga privasimu. Selain itu, picture window membuat cahaya dari luar bisa masuk secara maksimal. Jadi kamu tidak memerlukan penerangan tambahan ketika pagi hingga sore hari.
5. Jelousie Window / Jendela Jalusi
Jendela ini terbuat dari beberapa lapisan kaca. Biasanya juga dipasang pada ruangan yang langsung menghadap ke teras. Pemasangan jendela ini untuk membuat ruangan cerah dan udara tetap masuk untuk memberikan kesejukan. Jendela Jalusi merupakan jendela yang praktis dengan mekanisme penutupannya efisien.
6. Double-Hung Window
Double-hung window juga bisa menjadi inspirasi jendela untuk mempercantik tampilan rumah. Jendela ini bisa kamu buka secara vertikal. Kamu juga dapat membuka bagian atas dan bawah dengan mudah. Sangat cocok untuk yang menginginkan ventilasi udara secara maksimal serta ruangan bernuansa tradisional.
7. Single-Hung Window
Untuk cara membuka single-hung window yaitu dengan menggesernya secara horizontal. Sesuai namanya, hanya satu sisi yang bisa kamu buka. Keunggulan jendela tersebut adalah harganya lebih murah namun tetap bisa membuat sirkulasi udara lancar untuk kenyamanan ruangan.
8. Transom Window
Kombinasi dari beberapa desain jendela ada di transom window. Jendela ini hadir dengan beberapa bentuk seperti elips, persegi, persegi panjang, bulat, dan lain-lain.
Transom window bisa kamu pasang di kamar yang cukup luas. Memasang jendela ini pastinya akan membuat rumahmu terlihat cantik dan penerangan dari luar bisa masuk secara maksimal.